Breaking News
ISDC Riau Pionir Program Keselamatan Berkendara | Bupati Lampung Selatan Bantu Pembangunan Rumah Roboh di Kecamatan Ketapang | Mahasiswa KKN Universitas Serasan Muara Enim Sosialiasi Perlindungan Hukum Di SDN 03 Ujan Mas | Ketum YPLBHCCI Buka Peluangnya Cagub, Cabub dan Calkot Untuk Urus Rekom Partai | Pj Walikota Pekanbaru Apresiasi Kegiatan Raimuna Pramuka Kota Pekanbaru | Operasi Antik Singgalang 2024, Polres Dharmasraya Ringkus Wanita Pengedar Narkoba Sabtu, 11 Mei 2024

 
🢭 Siagaonline.com ⮞ Daerah
Kerap Meresahkan, Polsek Darussalam Ringkus Pelaku Pencurian
Daerah | Minggu, 28 April 2024 07:46:58 WIB

Siagaonline.com, Banda Aceh — MAN alias Black (38) warga gampong Blang Kecamatan Darussalam Kabupaten Aceh Besar diringkus Polisi. Pasalnya, ia melakukan berbagai aksi pencurian yang meresahkan warga di wilayah hukum Polsek Darussalam, Polresta Banda Aceh.


Ia ditangkap oleh personel Unit Reskrim Polsek Darussalam pada, Jumat (26/4/2024) siang.

Aksi pencurian yang meresahkan itu dilakukan oleh MAN alias Black mulai dari barang elektronik berupa Handphone, bahan bangunan, baterai mobil, buah kelapa milik warga, bahkan besi dan pagar meunasah pun di curi olehnya.

Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli melalui Kapolsek Darussalam Iptu Adam Maulana menjelaskan, aksi yang meresahkan warga ini terjadi sejak akhir tahun 2023 hingga April 2024.

Pelaku sudah sangat meresahkan warga, hingga kami harus melakukan tindakan hukum untuk melakukan penangkapan sesuai dengan laporan warga, ungkap Kapolsek.

Adam menjelaskan, serangkaian pengaduan yang dilaporkan oleh warga terkait aksi pencurian. Pertama dilaporkan oleh perangkat gampong Blang terkait hilangnya besi dan pagar meunasah, Jumat (22/10/2023).

“Jelang pelaksanaan shalat Jumat, perangkat gampong melintasi meunasah, disini melihat besi pintu dan pagar meunasah telah hilang dan melaporkan ke Polsek Darussalam, “ kata Adam.

Lalu, pada hari Selasa (11/11/2023), Pelaku MAN alias Black juga melakukan pencurian buah kelapa di kebun milik Ahmad Habibi di gampong Blang, Darussalam Aceh Besar. Pada saat itu korban hendak memetik buah kelapa yang ada dikebunnya, tetapi buah kelapa milik korban sudah tidak ada lagi, sambungnya.

Kemudian, lanjut Kapolsek, pada hari Selasa (19/12/2023) sekitar jam 16.00 WIB, pada saat itu perangkat gampong hendak mengerjalan pembangunan toko milik gampong yang berada di gampong Blang Kecamatan Darussalam Kabupaten Aceh Besar.

“Saat itu, perangkat gampong setempat mendapati bahwa besi untuk bangunan sebanyak 10 batang sudah tidak ada lagi sehingga melaporkan ke Polsek,” ungkap Kapolsek kembali.

Berikutnya lanjut Adam Maulana, pada tanggal 19 Januari 2024 sekitar jam 01.00 WIB, korban Nadia Willy (23) warga gampong Cot, Darussalam, Aceh Besar hendak tidur dirumahnya. Sekitar jam 07.00 WIB korban terbangun dan saat mencari handphone miliknya sudah tidak ada lagi dan saat memeriksa barang lainnya, laptop korban sudah tidak ada serta jendela kamar korban sudah terbuka dan ada bekas dicongkel.

Tak hanya sampai beberapa kejadian itu saja, pelaku juga melakukan aksi pencuriansatu set kunci roda dan dua unit baterai dump truk milik Husaini warga Lambaro Sukon, Kecamatan Darussalam Aceh Besar pada hari Rabu (17/4/2024).

“Korban saat menghidupkan mobilnya merasa curiga, karena arus pengapian tidak ada lagi, sehingga dilakukan pengecekan dan ternyata baterainya telah hilang sebanyak dua unit beserta satu set kunci roda” tambah Adam lagi.

Dan yang terakhir aksi pencurian yang dilakukan oleh MAN alias Black terhadap mesin pompa air milik Munzakir (38) warga gampong Blang. Kejadian ini terjadi pada hari Senin (23/4/2024). Pada saat itu korban menghidupi mesin pompa air, akan tetapi air saat itu tidak ada, sehingga dilakukan pengecekan terhadap mesin pompa air dan ternyata sudah tidak ada lagi, tuturnya.

Dengan berbagai aksi yang dilakukan, Kami pun membetuk tim dan menggali informasi kepada warga sehingga warga mengatakan bahwa pelakunya adalah MAN alias Black.

“Dengan bukti yang cukup, setelah pelaksanaan shalat Jumat (26/4/2024), pelaku berhasil diringkus tanpa perlawanan di gampong Blang, Darussalam, Aceh Besar,” sambung Kapolsek. 

Kapolsek Darussalam mengimbau kepada para pelaku tindak pidana, kriminalitas, premanisme dan yang mengganggu harkamtibmas di wilkumnya, dengan tegas akan diberantas habis.

"Kami tidak akan mundur dalam memberantas kejahatan di wilkum Darussalam," tegasnya.

Dalam perkara ini, kami  melakukan  penyitaan terhadap barang bukti berupa laptop merk Lenovo, HP merk Oppo, kunci roda dan mesin pompa air. Kini MAN alias Black meringkuk dalam sel tahanan Polsek Darussalam untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pungkas nya. (H)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke:
0852-6599-9456
Via E-mail:
red_siagaonlinepku@yahoo.com / redaksisiagaonline@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)

ISDC Riau Pionir Program Keselamatan Berkendara
Pekanbaru | Sabtu 11 Mei 2024, 19:07 WIB
Bupati Lampung Selatan Bantu Pembangunan Rumah Roboh di Kecamatan Ketapang
Siaga Lampung | Sabtu 11 Mei 2024, 18:39 WIB
Mahasiswa KKN Universitas Serasan Muara Enim Sosialiasi Perlindungan Hukum Di SDN 03 Ujan Mas
Daerah | Sabtu 11 Mei 2024, 18:38 WIB
Ketum YPLBHCCI Buka Peluangnya Cagub, Cabub dan Calkot Untuk Urus Rekom Partai
Daerah | Sabtu 11 Mei 2024, 15:19 WIB
Pj Walikota Pekanbaru Apresiasi Kegiatan Raimuna Pramuka Kota Pekanbaru
Pekanbaru | Sabtu 11 Mei 2024, 13:13 WIB
Operasi Antik Singgalang 2024, Polres Dharmasraya Ringkus Wanita Pengedar Narkoba
Daerah | Sabtu 11 Mei 2024, 11:57 WIB



Komentar Anda :

 
Berita Terkini Indeks
#1 ISDC Riau Pionir Program Keselamatan Berkendara
#2 Bupati Lampung Selatan Bantu Pembangunan Rumah Roboh di Kecamatan Ketapang
#3 Mahasiswa KKN Universitas Serasan Muara Enim Sosialiasi Perlindungan Hukum Di SDN 03 Ujan Mas
#4 Ketum YPLBHCCI Buka Peluangnya Cagub, Cabub dan Calkot Untuk Urus Rekom Partai
#5 Pj Walikota Pekanbaru Apresiasi Kegiatan Raimuna Pramuka Kota Pekanbaru
#6 Operasi Antik Singgalang 2024, Polres Dharmasraya Ringkus Wanita Pengedar Narkoba
#7 Kota Tanjungpinang Diduga Sentral Peredaran Barang Ilegal
#8 KKN Universitas Serasan Muara Enim Pembuatan Puding Susu Daun Kelor Desa Ulak Bandung
#9 Roby Kurniawan Sang Pendompleng Nama Besar Orang Tua, Berharap Menjadi Kepala Daerah 2024
#10 Curi Dua Sepmor, Warga Banda Aceh Diringkus Polisi
 


 
 

Siagaonline.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya


 
Quick Links
 
+ Home
+ Redaksi
+ Disclaimer
+ Pedoman Berita Siber
+ Tentang Kami
+ Info Iklan
 
Kanal
 
+ Nasional
+ Daerah
+ Kota
+ Internasional
+ Politik
+ Ekonomi
+ Hukrim
+ Olahraga
+ Indeks
 

Alamat Redaksi/TU

 
Jalan Sekuntum No.26 Kelurahan Sialang Sakti, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru-Riau 28285
Telpon: 0852-6599-8456

Email:
red_siagaonlinepku@yahoo.com
Website:
www.siagaonline.com
 
Copyright © 2023 Siagaonline.com, all rights reserved