Gubri Secara Resmi Tutup Turnamen Sepak Bola Piala Gubernur Koempai Super Cup
Minggu, 19-03-2023 - 19:42:24 WIB
.jpg) |
Foto: Pemenang Turnamen Sepak Bola Piala Gubernur Koempai super cup tahun 2023
|
Siagaonline.com, Pekanbaru - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar secara resmi tutup turnamen sepak bola Piala Gubernur Koempai super cup tahun 2023, bertempat di Stadion Gumarang, Lubuk Bendahara, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Sabtu (18/03/2023) sore.
Turut hadir, didampingi Asisten II Setdaprov Riau, M.Job Kurniawan, Perwakilan Kadispora Riau, Wakil Bupati Rohul, Indra Gunawan, Camat Rokan IV Koto, Alparid Toha, Kepala Desa Cipang Kiri Hilir, Asri.
Dalam turnamen sepak bola Piala Gubernur Koempai super cup tahun 2023 ini, Ada 35 klub sepak bola pelajar se-Riau yang ikut memperebutkan hadiah utama dari Gubernur Riau.
Dalam sambutannya Gubri Syamsuar menyampaikan rasa syukur karna dapat menonton langsung pertandingan final tersebut dan menutup langsung turnamen piala gubernur yang telah di gelar beberapa waktu lalu.
"Harapan kami, turnamen ini dapat dilaksanakan tiap tahun, sehingga juga dapat menyeleksi bakat-bakat unggul, untuk mewakili kabupaten maupun provinsi," ujar Syamsuar.
Karena turnamen sepak bola bisa mengarahkan anak - anak muda ke hal yang positif dan bisa meningkatkan semangat berolahraga, Bola kaki ini adalah permainan rakyat, jadi tak boleh hilang semangat untuk bermain bola kaki ini," ucap Gubri Syamsuar
Apalagi tahun ini, ucap Syamsuar, Riau dipercaya menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) se Sumatra.
"Semangat olahraga ini menjadi perhatian kita semua apalagi Provinsi Riau menjadi juara umum dua tahun berturut-turut di Porwil sebelumnya, tentunya prestasi tersebut harus kita pertahankan," jelasnya
Lain kesempatan Ketua panitia Koempai Super Cup Piala Gubernur Riau 2023, dalam turnamen sepak bola Piala Gubernur Koempai super cup tahun 2023 ini, Ada 35 klub sepak bola pelajar se-Riau yang ikut memperebutkan hadiah utama dari Gubernur Riau.
"Untuk Juara 1 akan mendapatkan Piala Bergilir Gubernur Riau dan Piala Tetap dan Piagam serta uang pembinaan sebesar 7 juta Rupiah, untuk Juara 2 mendapat piala tetap dan piagam serta uang sebesar 5 juta Rupiah sedangkan juara ke 3 Piala tetap dan piagam dan uang tunai 2 juta Rupiah" Jelas Yusro Fadly.
"Pada acara penutupan Turnamen Koempai Super Cup Piala Gubernur Riau 2023, untuk juara 1 di menangkan oleh SMAN 2 Rokan IV Koto, juara 2 Ponpes Darussalam Kabun, Juara 3 SMAN 1 Kabun dan juara 4 SMAN 1 Kunto Darussalam," tutupnya. (Adv)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke:
0852-6599-9456
Via E-mail:
red_siagaonlinepku@yahoo.com / redaksisiagaonline@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda) |
Komentar Anda :