Pemdes Batang Kumu Salurkan BLT DD Tahap Enam
Senin, 13-06-2022 - 20:39:47 WIB
SiagaOnline.com, Rokan Hulu - Pemerintah Desa Batang Kumu, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap enam yaitu bulan Juni 2022 untuk 224 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang diadakan di gedung serba guna Mangaraja Omas Muda Parsadaan Dalian Natolu, Senin (13/6/2022) pagi.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh kepala desa Batang Kumu, Normal Harahap bersama perangkat desa. Masing-masing keluarga penerima manfaat mendapat bantuan BLT-DD sebesar Rp. 300 ribu.
Normal Harahap mengatakan, BLT-DD ini sebagai bentuk hadirnya pemerintah membantu masyarakat ditengah pandemi terdampak Covid-19.
"Semoga BLT-DD ini dapat meringankan beban untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari," ujarnya.
Normal berharap kepada penerima untuk dapat memanfaatkan bantuan yang sudah disalurkan dengan sebaik mungkin.
Dari pantauan media tampak ratusan keluarga penerima manfaat bersabar untuk antri dan tertib dalam penerimaan penyaluran BLT-DD yang akan diterimanya sehingga pelaksanaan bisa berjalan dengan baik dan lancar. (Rls/Des)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke:
0852-6599-9456
Via E-mail:
red_siagaonlinepku@yahoo.com / redaksisiagaonline@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda) |
Komentar Anda :