Breaking News
Penampilan Trio Bupati Kapolres Dandim Sukses Hibur Masyarakat di Kalianda Fair 2024 | Septa Triana SPd Resmi Jabat Kepala Sekolah SMP Cendekia Unggul Tanjung Enim | Polres Batang Gelar Pengamanan Pengesahan SH Terate | Pelajar Asyik Naik Angkut Di Atap Mobil Terciduk Sat Lantas Polres Muara Enim | Pengedar 112 Pil Ekstasi Di Ujan Mas Berhasil Di Gagalkan Sat Res Narkoba Polres Muara Enim | 40 WBP Lapas Muara Enim Gandeng LBBHS Gelar Penyuluhan Hukum Sabtu, 27 Juli 2024

 
🢭 Siagaonline.com ⮞ Siaga Lampung
Dibuka Bupati Nanang, Dinkes Lamsel Gelar Jambore Kader Peringati HKN Ke-59 Tahun 2023
Siaga Lampung | Selasa, 28 November 2023 14:34:30 WIB

Teks foto: Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto beserta jajaran dan Ketua TP PKK Lampung Selatan Hj. Winarni lakukan senam bersama pada Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke 59 di GOR Way Handak (GWH) Kalianda

SiagaOnline.com, Lamsel – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan melalui Dinas Kesehatan menggelar Jambore Kader Kesehatan dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-59 Tahun 2023.


Kegiatan yang berlangsung di GOR Way Handak, Wai Lubuk, Kalianda, pada Selasa (28/11/2023), mengusung tema “Transformasi Kesehatan Untuk Indonesia Maju”. Kegiatan dibuka secara langsung oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto.

Kegiatan diawali dengan senam bersama dengan Bupati Nanang Ermanto, Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Selatan, UPT Puskesmas 17 Kecamatan serta 2.500 kader kesehatan di Kabupaten Lampung Selatan.

Seusai senam, kegiatan dilanjutkan dengan Gerakan Bersama (Germas) Ayo Makan Buah Bersama yang dipimpin oleh Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Selatan.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Kesehatan Lampung Selatan Devi Arminanto menyampaikan, kegiatan Gebyar HKN ke-59 di Lampung Selatan bertujuan untuk menjadi wadah memperkuat sinergi antara pemerintah daerah, Dinas Kesehatan, dan para kader kesehatan.

Karena menurut Devi Arminanto, kesehatan masyarakat hanya bisa dicapai apabila terdapat kerjasama dan kolaborasi yang baik antara seluruh stakeholder. Dengan harapan, dapat membawa dampak positif dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat secara keseluruhan.

“Tujuan umum untuk mengingatkan kepada semua bahwa kesehatan masyarakat hanya akan terwujud apabila semua komponen berperan peserta dalam pelayanan kesehatan inklusif,” ujar Devi Arminanto.

Sementara itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menyampaikan, harapannya agar kegiatan ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan.

Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder terkait terutama para kader, yang telah ikut serta mendukung program-program pemerintah di bidang kesehatan.

“Prestasi-prestasi yang telah dihasilkan ini merupakan berkat kerjasama dan gotong royong kita semua. Ini tidak terlepas dari seluruh kader-kader yang terus berupaya dengan bagaimana menjalankan visi dan misi pemerintah daerah dalam dunia kesehatan,” ujar Nanang.

Untuk diketahui, dalam kegiatan tersebut juga turut dilakukan penyerahan apreasi kepada tenaga kesehatan dan kader berpestasi di Kabupaten Lampung Selatan, serta penyerahan bantuan Ambulance Laut oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto. (Yn/Kmf)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke:
0852-6599-9456
Via E-mail:
[email protected] / [email protected]
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)

Penampilan Trio Bupati Kapolres Dandim Sukses Hibur Masyarakat di Kalianda Fair 2024
Siaga Lampung | Sabtu 27 Juli 2024, 14:44 WIB
Septa Triana SPd Resmi Jabat Kepala Sekolah SMP Cendekia Unggul Tanjung Enim
Daerah | Sabtu 27 Juli 2024, 14:42 WIB
Polres Batang Gelar Pengamanan Pengesahan SH Terate
Siaga Jawa | Sabtu 27 Juli 2024, 12:52 WIB
Pelajar Asyik Naik Angkut Di Atap Mobil Terciduk Sat Lantas Polres Muara Enim
Daerah | Sabtu 27 Juli 2024, 11:09 WIB
Pengedar 112 Pil Ekstasi Di Ujan Mas Berhasil Di Gagalkan Sat Res Narkoba Polres Muara Enim
Daerah | Sabtu 27 Juli 2024, 11:07 WIB
40 WBP Lapas Muara Enim Gandeng LBBHS Gelar Penyuluhan Hukum
Daerah | Sabtu 27 Juli 2024, 11:06 WIB



Komentar Anda :

 
Berita Terkini Indeks
#1 Penampilan Trio Bupati Kapolres Dandim Sukses Hibur Masyarakat di Kalianda Fair 2024
#2 Septa Triana SPd Resmi Jabat Kepala Sekolah SMP Cendekia Unggul Tanjung Enim
#3 Polres Batang Gelar Pengamanan Pengesahan SH Terate
#4 Pelajar Asyik Naik Angkut Di Atap Mobil Terciduk Sat Lantas Polres Muara Enim
#5 Pengedar 112 Pil Ekstasi Di Ujan Mas Berhasil Di Gagalkan Sat Res Narkoba Polres Muara Enim
#6 40 WBP Lapas Muara Enim Gandeng LBBHS Gelar Penyuluhan Hukum
#7 Tapsel Terima Tujuh Penghargaan Pada Harganas Ke-31 Sumut
#8 Kalianda Fair 2024 Berlangsung Sukses dan Meriah, Diramaikan 85 Stand
#9 Raperda Perubahan APBD Kota Pekalongan 2024 Disetujui Bersama
#10 Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas Satlantas Polres Pekalongan di SMK Muhammadiyah Kesesi
 


 
 

Siagaonline.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya


 
Quick Links
 
+ Home
+ Redaksi
+ Disclaimer
+ Pedoman Berita Siber
+ Tentang Kami
+ Info Iklan
 
Kanal
 
+ Nasional
+ Daerah
+ Kota
+ Internasional
+ Politik
+ Ekonomi
+ Hukrim
+ Olahraga
+ Indeks
 

Alamat Redaksi/TU

 
Jalan Sekuntum No.26 Kelurahan Sialang Sakti, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru-Riau 28285
Telpon: 0852-6599-8456
Website:
www.siagaonline.com
 
Copyright © 2023 Siagaonline.com, all rights reserved