Breaking News
Penampilan Trio Bupati Kapolres Dandim Sukses Hibur Masyarakat di Kalianda Fair 2024 | Septa Triana SPd Resmi Jabat Kepala Sekolah SMP Cendekia Unggul Tanjung Enim | Polres Batang Gelar Pengamanan Pengesahan SH Terate | Pelajar Asyik Naik Angkut Di Atap Mobil Terciduk Sat Lantas Polres Muara Enim | Pengedar 112 Pil Ekstasi Di Ujan Mas Berhasil Di Gagalkan Sat Res Narkoba Polres Muara Enim | 40 WBP Lapas Muara Enim Gandeng LBBHS Gelar Penyuluhan Hukum Sabtu, 27 Juli 2024

 
🢭 Siagaonline.com ⮞ Rokan Hulu
Peringatan Isra' Mi'raj Sekaligus Peresmian Mesjid Al-Huda Desa Rambah Baru
Rokan Hulu | Jumat, 09 Februari 2024 20:56:55 WIB

SiagaOline.com, Rokan Hulu - Masyarakat Desa Rambah Baru, tepatnya di Dusun Suka Makmur, Kecamatan Rambah Samo, memperingati Isra' Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW tahun 1445 Hijriyah, Sekaligus meresmikan Masjid Al-Huda yang baru dibangun, Jum'at (09/02/2024).


Dalam sambutannya, Camat Rambah Samo, Amri Sos.MM, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada masyarakat, khususnya warga Dusun Suka Makmur, yang telah peduli akan agama dan bersatu dalam upaya membangun masjid yang megah.

"Terima kasih atas dukungan dan kontribusi dari seluruh masyarakat yang telah menggalang dana hingga terwujudnya pembangunan masjid ini," ucapnya

Kepala Desa Rambah Baru juga menyampaikan apresiasinya terhadap kesungguhan dan kerjasama masyarakat dalam mewujudkan impian membangun masjid yang menjadi pusat ibadah dan kegiatan keagamaan bagi seluruh umat.

"Ini merupakan hari bersejarah bagi kita semua. Setelah kurang lebih enam tahun menanti, hari ini kita berkumpul dalam salat Jumat perdana di masjid yang kita bangun bersama," ujarnya

Pembangunan masjid ini merupakan hasil dari swadaya masyarakat melalui iuran mingguan. Setiap anggota masyarakat, khususnya warga RW 3 Dusun Suka Makmur, turut serta dalam mengumpulkan dana yang diperlukan.

"Kami berharap, dengan adanya masjid ini, semangat beribadah dan kebersamaan akan semakin terjaga dan terus berkembang di tengah-tengah kita semua," tambahnya.

Dengan mengucap syukur, masyarakat berharap bahwa masjid yang baru diresmikan ini akan menjadi pusat kegiatan keagamaan yang mempersatukan seluruh umat. Saling menjaga dan memanfaatkan masjid ini sebaik mungkin, serta berkomitmen untuk terus mendukung dalam setiap kegiatan yang diselenggarakan di dalamnya.

Pemerintah Desa juga menegaskan pentingnya menjaga kebersamaan dan mengambil sisi positif dari setiap perubahan atau tantangan yang ada, dan mengajak seluruh masyarakat untuk tetap bersatu dan saling mendukung, agar masjid ini tidak hanya menjadi tempat ibadah, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan di tengah-tengah masyarakat.

Dengan harapan yang tulus, peresmian Masjid Al-Huda ini menjadi tonggak awal bagi masyarakat Desa Rambah Baru, Dusun Suka Makmur, untuk mempererat hubungan keagamaan dan sosial, serta untuk terus berkontribusi dalam membangun lingkungan yang lebih baik dan sejahtera bagi generasi yang akan datang. (Des)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke:
0852-6599-9456
Via E-mail:
[email protected] / [email protected]
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)

Penampilan Trio Bupati Kapolres Dandim Sukses Hibur Masyarakat di Kalianda Fair 2024
Siaga Lampung | Sabtu 27 Juli 2024, 14:44 WIB
Septa Triana SPd Resmi Jabat Kepala Sekolah SMP Cendekia Unggul Tanjung Enim
Daerah | Sabtu 27 Juli 2024, 14:42 WIB
Polres Batang Gelar Pengamanan Pengesahan SH Terate
Siaga Jawa | Sabtu 27 Juli 2024, 12:52 WIB
Pelajar Asyik Naik Angkut Di Atap Mobil Terciduk Sat Lantas Polres Muara Enim
Daerah | Sabtu 27 Juli 2024, 11:09 WIB
Pengedar 112 Pil Ekstasi Di Ujan Mas Berhasil Di Gagalkan Sat Res Narkoba Polres Muara Enim
Daerah | Sabtu 27 Juli 2024, 11:07 WIB
40 WBP Lapas Muara Enim Gandeng LBBHS Gelar Penyuluhan Hukum
Daerah | Sabtu 27 Juli 2024, 11:06 WIB



Komentar Anda :

 
Berita Terkini Indeks
#1 Penampilan Trio Bupati Kapolres Dandim Sukses Hibur Masyarakat di Kalianda Fair 2024
#2 Septa Triana SPd Resmi Jabat Kepala Sekolah SMP Cendekia Unggul Tanjung Enim
#3 Polres Batang Gelar Pengamanan Pengesahan SH Terate
#4 Pelajar Asyik Naik Angkut Di Atap Mobil Terciduk Sat Lantas Polres Muara Enim
#5 Pengedar 112 Pil Ekstasi Di Ujan Mas Berhasil Di Gagalkan Sat Res Narkoba Polres Muara Enim
#6 40 WBP Lapas Muara Enim Gandeng LBBHS Gelar Penyuluhan Hukum
#7 Tapsel Terima Tujuh Penghargaan Pada Harganas Ke-31 Sumut
#8 Kalianda Fair 2024 Berlangsung Sukses dan Meriah, Diramaikan 85 Stand
#9 Raperda Perubahan APBD Kota Pekalongan 2024 Disetujui Bersama
#10 Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas Satlantas Polres Pekalongan di SMK Muhammadiyah Kesesi
 


 
 

Siagaonline.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya


 
Quick Links
 
+ Home
+ Redaksi
+ Disclaimer
+ Pedoman Berita Siber
+ Tentang Kami
+ Info Iklan
 
Kanal
 
+ Nasional
+ Daerah
+ Kota
+ Internasional
+ Politik
+ Ekonomi
+ Hukrim
+ Olahraga
+ Indeks
 

Alamat Redaksi/TU

 
Jalan Sekuntum No.26 Kelurahan Sialang Sakti, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru-Riau 28285
Telpon: 0852-6599-8456
Website:
www.siagaonline.com
 
Copyright © 2023 Siagaonline.com, all rights reserved